7 Cara Membuat Cerita di Wattpad Agar Menarik


blog sittakarina - cara membuat cerita di wattpadCeritamu di Wattpad kian berkilau.

Siapa yang tak kenal Wattpad?

Para pembaca dan penulis pasti tahu aplikasi membaca dan menulis karya asal Kanada yang kini makin mendunia ini.

Tak hanya mereka yang sudah pro, Wattpad ternyata akrab di mata penulis amatir, termasuk mereka yang selama ini belum pernah menerbitkan karyanya sama sekali.

Berbeda dengan merilis cerita melalui penerbit, prosedur menerbitkan  di Wattpad sangat mudah dan cepat karena dilakukan secara online dan tidak memerlukan persetujuan pihak tertentu. Jadi, kita tinggal tulis dan terbitkan saja 😉

Tentunya kita tak ingin sekadar menulis karya biasa saja, dong. Kita ingin hasil akhir tulisan oke sehingga pembaca berdatangan dan terus menanti-nanti karya berikutnya.

Sayangnya, beberapa orang masih bingung bagaimana cara membuat cerita di Wattpad yang oke, terutama bagi pemula. Bukannya fokus menyusun cerita yang cemerlang, kita malah disibukkan dengan hal-hal teknis seputar pembuatan akun dan urutan mengunggah naskah ke Wattpad.

Nah, agar semua itu dapat terwujud, kita perlu mengetahui bagaimana cara membuat cerita di Wattpad agar menarik.

Lantas, apa saja yang perlu penulis upayakan?

1. Miliki akun Wattpad

Pertama-tama, buat akun Wattpad sesuai pen name yang kita inginkan agar mudah diingat. Misalnya, meski nama lengkap saya Sitta Karina Satyakarma, saya memilih Sitta Karina sebagai pen name 😊 Kemudian, lengkapi profil seperti halnya menulis bio pada akun media sosial kita.

Baca juga: Cara Menjadi Penulis Best-Seller Mulai dari Nol

2. Rencanakan ceritamu

Apa pun platform menulis yang kita gunakan, selalu buat perencanaan sebelum menulis cerita yang secara umum terdiri dari tema, premis, karakterisasi, latar, dan plot kisah tersebut.

Menyusun perencanaan pra-menulis menjadikan ceritamu tidak kehilangan arah sehingga proses kreatif jadi optimal dan naskah pun lebih cepat rampung.

Ini salah satu cara membuat cerita di Wattpad yang kerap terlewat oleh pemula. Alhasil, nasib karya tulis pun jadi terkatung-katung. Entah kapan selesainya.

3. Desain cover menarik

Cover atau sampul muka ceritamu merupakan salah satu penentu apakah pembaca berniat membaca karyamu atau tidak. Oleh karena itu, suguhkan cover yang tak hanya menarik, tetapi juga mampu mengkomunikasikan esensi dan mood cerita.

4. Buat judul dan sinopsis yang memikat

Setelah mata pembaca dimanjakan secara visual oleh cover, berikutnya tentukan judul dan sinopsis cerita yang cathcy dan tidak pasaran. Ketika berselancar di platform Wattpad, pembaca akan mencari sinopsis yang mengindikasikan cerita seru dan menggigit.

Tips menyusun sinopsis atau deskripsi yang mengundang perhatian pembaca: sematkan kondisi mendesak si tokoh utama.

Tak hanya isi cerita yang butuh perhatian khusus dan editing berulang kali, sinopsis pun demikian.

5. Susun cerita dalam bab ringkas

Cerita karanganmu di Wattpad boleh saja panjang dan berliku. Namun, pastikan pecah dalam beberapa bab yang cukup ringkas dan tidak bertele-teleCara ini membuat pembaca tidak mudah bosan dan selalu menanti-nanti kapan bab baru di-update. Misalnya: Cerita berjumlah 6,000 kata. Lebih baik sajikan dalam 6 bab dan tiap bab terdiri dari 1,000 kata ketimbang 3 bab yang masing-masing berjumlah 2,000 kata.

6. Akhiri bab dengan cliffhanger

Salah satu trik penting yang wajib penulis terapkan di Wattpad adalah tutup bab ceritamu dalam kondisi “menggantung”, atau biasa disebut cliffhanger. Ini yang membuat pembaca penasaran dan tak sabar menunggu update karyamu selanjutnya.

7. Perbarui cerita secara rutin

Terakhir, penulis perlu melakukan update bab terbaru, atau karya baru, dari kisah-kisahnya secara berkala. Pastikan rentang waktu rilis antar bab tidak terlalu jauh agar pembaca tidak lupa dengan cerita, serta hype atau momentum keseruannya tidak terlewat.

Membuat cerita di Wattpad tak ubahnya seperti di platform online maupun offline lain; kita sebagai penulis tetap perlu menyusun perencanaan dan jadwal berkarya agar cerita diterima dengan baik oleh pembaca.

Dari tujuh cara membuat cerita di Wattpad agar menarik, mana yang menurut kamu paling penting untuk diterapkan?

 

*) Feature image: Perfecto Capucine via Unsplash



Leave a Comment

  • (will not be published)


2 Responses

  1. Rania

    akhirnya ada posting baru dr kak sitta… berguna banget buat yang mo mulai ng wattpad kayak aku 😍

    Reply