6 Hal Penting Agar Sukses dalam Dunia Investasi


Blog Sitta Karina - Agar Sukses dalam Dunia InvestasiSay no to investasi asal-asalan.

Kita tahu investasi merupakan upaya signifikan meningkatkan aset agar berlipat ganda. Tujuannya tak lain untuk melawan laju inflasi yang terus berubah dari waktu ke waktu.

Memasuki dunia investasi untuk pertama kalinya bisa dikatakan sebuah pengalaman yang bikin spot jantung.

Sebaik apa pun persiapan dan kalkulasi kita, rasanya tetap deg-degan menggelontorkan uang sebanyak itu untuk keuntungan yang belum pasti di masa depan.

Karena berisiko, banyak orang memilih menunda investasi yang malah membuatnya rugi akibat asetnya terus tergerus inflasi.

Hania termasuk yang ragu berinvestasi, apa pun produknya. Semua teman-temannya berduyun-duyun mencoba berinvestasi saham, reksa dana, sampai tabungan emas, namun ia tak kunjung tertarik.

“Yang jelas-jelas aja, deh,” ujar Hania sambil menyeruput americano-nya. “Lebih baik gue naikin penghasilan terus daripada investasi.”

Namun, Hania terdiam saat temannya membalas argumen tersebut. “Terus, kalo elo udah nggak berpenghasilan. Udah nggak kerja lagi, misalnya pas usia pensiun, uangnya dari mana?”

Baca juga: Untung dan Aman, Coba Investasi Obligasi Pemerintah

Karena obrolan sambil ngopi itulah Hania kini mulai mencari-cari info tentang dunia investasi, termasuk jenis investasi apa yang ingin ia coba di antara saham, reksa dana, logam mulia, peer to peer lending, serta properti.

Nah, jika kamu di posisi Hania, ini yang sebaiknya diperhatikan sebelum memulai investasi:

1. Gali informasi secara mendalam

Investasi A lagi ngetren dan untungnya menggiurkan! Jangan buru-buru terpukau. Cari tahu dan pelajari secara mendetail serba-serbi investasi A, lengkap dengan segala kelebihan, kekurangan, serta yang terpenting: risiko kerugiannya.

2. Sumber dana bukan dari utang

Jangan pernah berinvestasi menggunakan uang hasil berutang. Big no. Jangan juga menggunakan uang kebutuhan hidup sehari-hari, apalagi dana darurat. Ini dia cara tepat mengumpulkan dana buat investasi kamu.

3. Hitung risiko

Saat ingin mulai berinvestasi, kita kerap mabuk kepayang memikirkan untungnya saja dan luput melakukan kalkulasi kerugian yang mungkin terjadi, serta rencana penanggulangan saat bencana itu terjadi. Nah, jangan sampai bagian ini terlewat, ya!

4. Konsisten menyisihkan uang

Sebagian besar investasi tidak bisa dilakukan satu kali saja. Kita perlu membeli saham secara rutin demi tercapai dana pensiun yang diinginkan. Atau, kita harus melakukan perbaikan berkala terhadap kos-kosan berkamar enam yang jadi pilihan investasi selama ini. Hidup hemat dan sederhana memungkinkan kegiatan investasimu berkelanjutan 😉

5. Profit tidak instan

Tanamkan dalam diri bahwa tidak ada satu pun investasi yang membuahkan profit superbesar dalam waktu supersingkat. Investasi butuh waktu untuk berkembang, pun dengan profit yang akan kita nikmati di kemudian hari. Kita justru harus curiga terhadap investasi yang menawarkan profit besar dalam waktu instan, karena bisa jadi ini skema penipuan!

6. Terus menambah pengetahuan berinvestasi

Kunci utama sukses dalam dunia investasi adalah selalu belajar dan menambah ilmu. Jangan pernah merasa paling pintar. Luangkan waktu untuk membaca dan mengkaji, bersamaan dengan kegiatan investasi itu sendiri. Karena itulah, investor hebat seperti Warren Buffet, Benjamin Graham dan Lo Kheng Hong tak pernah absen belajar—dan membaca buku!

Tidak pernah ada kata terlambat untuk memulai investasi. Jadi, siapkan diri dan dana sebelum mulai mempercayakan uangmu dalam investasi pilihan.

Apa jenis investasi pilihanmu saat ini dan apa tips paling penting menurutmu dalam menjalaninya?

Berbagi cerita di kolom komentar, yuk 🙂

 

*) Feature image: @laurenconrad_com



Leave a Comment

  • (will not be published)